Tautan-tautan Akses

Biarawati, Kardinal Polandia yang Melawan Komunisme Dibeatifikasi


Para umat Katolik di Polandia tampak menghadiri upacara beatifikasi dari Kardinal Stefan Wyszynski dan Bunda Elzbieta Roza Czacka di depan gereja Providence di Warsawa pada 12 September 2021. (Foto: AP)
Para umat Katolik di Polandia tampak menghadiri upacara beatifikasi dari Kardinal Stefan Wyszynski dan Bunda Elzbieta Roza Czacka di depan gereja Providence di Warsawa pada 12 September 2021. (Foto: AP)

Para pemimpin politik Polandia menghadiri beatifikasi dua tokoh Gereja Katolik yang dihormati.

Prosesi itu diadakan di sebuah gereja di Warsawa, dihadiri oleh President Andrzej Duda, Perdana Menteri Mateusz Morawiecki, pemimpin partai Jaroslaw Kaczynski dan banyak jemaat.

Salah seorang yang dibeatifikasi adalah kardinal yang memimpin perlawanan gereja terhadap komunisme. Dan satu lagi adalah biarawati yang mengabdikan hidupnya untuk membantu orang-orang buta.




Beatifikasi Kardinal Stefan Wyszynski dan Bunda Elzbieta Roza Czacka diadakan di tengah menurunnya jemaat gereja. Selain itu, sebagian warga Polandia meninggalkan gereja karena skandal pelecehan seksual dan dukungan gereja terhadap sebuah UU aborsi baru.

Di tengah meningkatnya sekularisasi dan mendalamnya perpecahan sosial, selebrasi itu merupakan pengingat akan otoritas moral dan kekuatan pemersatu yang pernah dimiliki gereja di Polandia. (vm/jm)

XS
SM
MD
LG