Turki mengatakan kapal-kapal penjaga pantai Yunani telah menembaki sejumlah kapal kargo yang berlayar di perairan internasional di Laut Aegea.
Dalam sebuah pernyataan yang dirilis Sabtu malam (10/9), penjaga pantai Turki mengatakan tidak ada korban jiwa dalam insiden penembakan di 20 kilometer barat daya Pulau Bozcaada, Turki.
Ditambahkannya, setelah “serangan penembakan” dari dua kapal penjaga pantai Yunani itu, dua kapal penjaga pantai Turki dikirim ke wilayah itu dan kapal-kapal Yunani itu kemudian pergi.
Kedutaan Besar Yunani di Ankara tidak menjawab permohonan komentar dari wartawan.
Negara-negara tetangga telah terlibat dalam perselisihan puluhan tahun ini, di mana beberapa minggu terakhir semakin meningkat ketika kedua belah pihak menuduh telah terjadinya pelanggaran wilayah udara.
Pejabat Yunani telah menyampaikan keprihatinan tentang pecahnya konflik lain di Eropa, menyusul perang Rusia di Ukraina.
Turki mengatakan Yunani melanggar perjanjian internasional dengan mempertahankan kehadiran militer di pulau-pulau yang dekat dengan garis pantai Aegea di wilayah Turki. Juga karena pertahanan udara Yunani secara sengaja menyasar jet-jet tempur Turki selama latihan NATO di Mediterania Timur.
Yunani mengatakan perlu mempertahankan pulau-pulau di bagian timur – termasuk tempat wisata Rhodes dan Kos yang jauh lebih dekat ke Turki dibanding ke daratan Yunani – dari tetangganya yang lebih besar dan lebih kuat secara militer. [em/jm]
Forum