Sejumlah legislator Jepang Selasa mengunjungi sebuah kuil di Tokyo yang dianggap China dan kedua Korea sebagai simbol agresi Jepang pada masa perang.
Kunjungan itu berlangsung sewaktu Jepang memperingati 78 tahun takluknya negara itu dalam Perang Dunia II.
Menteri Jepang yang bertanggung jawab mengenai keamanan ekonomi, Sanae Takaichi, mengunjungi kuil itu dan mengatakan kepada media setempat bahwa ia menyampaikan ucapan belasungkawa kepada arwah mereka yang mengorbankan nyawa mereka bagi Jepang.
Koichi Hagiuda, ketua Dewan Riset Kebijakan di Partai Demokrat Liberal dan mantan Menteri Lingkungan Hidup Shinjiro Koizumi juga datang ke kuil Yasukuni itu. [uh/ab]
Paling Populer
1
Forum