Tautan-tautan Akses

Dua Korea Sepakat Memulai Kembali Perundingan Tingkat Menteri


Korea Utara dan Korea Selatan telah sepakat untuk memulai lagi perundingan tingkat menteri, pertanda riil pertama melunaknya ketegangan sejak Korea Utara menandatangani persetujuan perluncutan senjata yang merupakan terobosan awal pekan ini.

Pejabat-pejabat Korea Selatan mengatakan perundingan itu akan dilakukan di Pyongyang 27 Februari sampai 2 Maret nanti. Kedua belah pihak hari ini bertemu di kota perbatasan Kaesong di Korea Utara.

Seoul menghentikan perundingan bulan Juli yang lalu sebagai tanggapan terhadap uji-coba misil yang dilakukan oleh Pyongyang. Dimulainya lagi perundingan tingkat menteri itu dapat membawa ke dimulainya lagi bantuan kemanusiaan kepada Korea Utara.

XS
SM
MD
LG