Tautan-tautan Akses

Pemimpin APEC Desak Lanjutkan Perundingan Perdagangan Global


Para pemimpin Asia Pasifik Ahad ini mengakhiri KTT dua-hari mereka di Sydney, Australia, dengan seruan bagi kemajuan mendesak pada perundingan perdagangan global yang macet.

Para delegasi mengeluarkan pernyataan yang menjanjikan “kemauan politik, fleksibilitas dan ambisi untuk menjamin perundingan putaran Doha memasuki tahap akhir tahun ini.”

Perundingan Putaran Doha Organisasi Perdagangan Sedunia dengan tujuan mengurangi kemiskinan itu macet karena ketidaksepakatan mengenai kendala pertanian dan akses pasar bagi produk.

Mengenai isu lainnya, para pemimpin 21 ekonomi regional itu hari Sabtu sependapat dunia perlu memperlambat, menghentikan, kemudian membalikkan emisi gas rumahkaca yang diperkirakan menjadi penyebab utama perubahan iklim.

Mereka tidak menetapkan target pasti pengurangan-emisi.

Para penganjur lingkungan hidup menolak persetujuan itu dengan mengatakan, tanpa target yang tegas, yang disebut kesepakatan Sydney itu tidak ada artinya.

XS
SM
MD
LG