Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Condoleezza Rice mengatakan berbagai usaha untuk menumpas pemberontak Kurdi dari markas-markas mereka di Irak Utara akan membutuhkan ketabahan dan komitmen dari Amerika, Irak dan Turki.
Rice mengemukakan komentar itu dalam suatu konferensi pers bersama dengan Menteri Luar Negeri Turki Ali Babacan di Ankara hari ini. Ia mengatakan ketiga negara itu menghadapi musuh bersama, pemberontak Partai Pekerja Kurdistan, PKK, dan memerlukan cara pendekatan menyeluruh untuk mengatasi masalah tersebut.
Akan tetapi Rice juga memperingatkan mengenai tindakan apapun yang bisa menggoyahkan kestabilan di Irak. Ia mengatakan, Irak yang bersatu dan stabil merupakan kepentingan Amerika, Turki dan seluruh kawasan.
Rice juga bertemu dengan Perdana Menteri Turki Recep Tayyip Erdogan, yang akan bertemu Presiden Bush pada hari Senin di Gedung Putih.
Rice mengunjungi Istambul untuk menghadiri pertemuan internasional tingkat menteri mengenai Irak hari Sabtu besok.