Iran telah membebaskan seorang wartawan namun masih menahan 100 orang lebih yang ditahan selama aksi protes di jalan minggu ini.
Wartawan Farhad Pouladi kepada kantornya, Agence France Presse, mengatakan, dia sudah kembali ke Teheran hari Sabtu.
Media resmi Iran sebelumnya melaporkan Pouladi dibebaskan atas perintah jaksa penuntut umum Iran.
Aparat keamanan menahan Pouladi hari Rabu ketika dia meliput rapat umum yang disponsori pemerintah guna memperingati 30 tahunnya pendudukan gedung kedutaan Amerika di Teheran.
Protes melawan pemerintah Iran juga terjadi pada saat yang sama hari Rabu di Teheran dan kota-kota lain.