Tautan-tautan Akses

Serangan Koalisi Hendak Perlemah Taliban di Afghanistan Selatan


<!-- IMAGE -->

Seorang analis militer yang berbasis di Amerika mengatakan serangan pasukan koalisi di provinsi Helmand, Afghanistan, bertujuan untuk memperlemah Taliban sampai pemberontak itu terpaksa berdialog dalam pembicaraan rekonsiliasi.

Analist Jeffrey Dressler telah memberi keterangan kepada satuan-satuan militer Amerika mengenai hasil penelitiannya mengenai perang di Afghanistan. Ia mengatakan kepada VOA cara terbaik untuk berunding dengan Taliban adalah dari kedudukan yang kuat.

Dressler mengatakan serangan terhadap basis Taliban di Marjah akan mengakhiri kekuasaan pemberontak yang sudah lama di daerah itu dan membantu menegakkan pemerintah setempat di bagian provinsi Helmand, Afghanistan selatan, itu.

Menghalau militan Taliban dari Marjah akan mengganggu rencana serangan pemberontak di daerah yang luas, kata analis tersebut, dan juga menutup sumber keuangan bagi Taliban dari perdagangan narkoba yang sangat besar di daerah itu.

XS
SM
MD
LG