Puluhan ribu orang turun ke jalan di Selandia Baru dan Australia hari ini, memulai aksi protes di seluruh dunia menentang kemungkinan perang pimpinan Amerika di Irak. Kira-kira 6-ribu orang berdemonstrasi di Tokyo dan sebanyak itu pula orang berbaris di depan kedutaan Amerika di Manila. 2000 orang pendemo berunjuk rasa di Bangkok. Di negara terbaru di dunia, Timor Timur, kira-kira 150 orang turun ke jalan di Dili. Demonstrasi lebih besar direncanakan di Korea Selatan dan Taiwan. Di Amerika, menurut rencana, akan dilancarkan demonstrasi anti-perang di depan markas besar PBB di NY. Di London dan Roma, panitya penyelenggara menyatakan, akan dilancarkan aksi protes besar-besaran di kedua kota itu. Di seluruh dunia, akan dilancarkan aksi protes anti-perang di kira-kira 600 kota.