Ribuan warga Palestina berdemonstrasi di Gaza untuk mengecam dukungan Presiden Bush bagi rencana Israel mempertahankan permukiman Yahudi di Tepi barat. Demonstran itu membakar patung-patung Presiden Bush dan PM Israel Ariel Sharon, dan menyebut dukungan Presiden Bush itu sebagai pernyataan perang baru melawan bangsa Palestina. Demonstrasi serupa terjadi di sebuah kamp pengungsi di Libanon selatan dan di kota Ramallah, di Tepi barat, dimana para demonstran menyerukan slogan-slogan anti-Bush. Kata mereka, sikap Amerika itu justru akan mempersatukan warga Palestina dalam melanjutkan apa yang mereka sebut sebagai suatu perang suci.