Tautan-tautan Akses

Iran Akan Menuntut Anggota Kru Kapal Angkatan Laut Inggris yang Disita - 2004-06-22


Televisi pemerintah Iran, al Alam mengatakan, pihak berwajib bermaksud menuntut anggota kru kapal Angkatan Laut Inggris yang disita kemarin di perairan yang berbatasan dengan wilayah Iran. Sebuah laporan yang disiarkan hari ini mengatakan bahwa ke delapan orang itu menghadapi tuduhan memasuk perairan Iran secara tidak sah. Menteri Luar Negeri Inggris Jack Straw dan Menteri Luar Negeri Iran, Kemal Kharrazi membahas insiden tersebut dalam pembicaraan telepon. Kantor Kementerian LN Inggris tidak mau memberikan keterangan yang rinci mengenai pembicaraan tsb. atau apakah tercapai kemajuan dalam usaha membebaskan para pelaut Inggris yang ditahan itu. Dalam beberapa minggu terakhir ini, Angkatan Laut Inggris melakukan latihan perang di selat perbatasan antara Irak dan Iran, Shatt al-Arab yang juga merupakan perairan Irak yang utama ke arah Teluk Persia.

XS
SM
MD
LG