Para pemimpin DPR berubah sikap dan menjadwalkan yang pertama dari dua pemungutan suara mengenai bantuan korban badai hari Jumat (4/1) atau hari ini setelah mendapat kecaman keras dari para anggota Kongres dari negara-negara bagian yang dilanda badai itu karena mengakhiri masa sidang Kongres sebelumnya tanpa mengadakan pemungutan suara mengenai bantuan untuk korban bencana badai Sandy. Senat sudah menyetujui paket bantuan $ 60 miliar itu.
Badai besar itu mencapai daratan Pantai Timur Amerika bulan Oktober, menghancurkan ribuan rumah dan menimbulkan milyaran dolar kerusakan. Badai itu mengakibatkan paling sedikit 125 orang tewas di Amerika.
DPR akan mengadakan pemungutan suara kedua tanggal 15 Januari untuk bantuan dana tambahan $51 miliar dolar.
Dalam pekan-pekan mendatang, Kongres baru yang telah dilantik hari Kamis, juga akan menghadapi perselisihan mengenai hutang negara yang memuncak, gagasan imigrasi dan perdebatan mengenai pengawasan senjata api yang kontroversial.
Badai besar itu mencapai daratan Pantai Timur Amerika bulan Oktober, menghancurkan ribuan rumah dan menimbulkan milyaran dolar kerusakan. Badai itu mengakibatkan paling sedikit 125 orang tewas di Amerika.
DPR akan mengadakan pemungutan suara kedua tanggal 15 Januari untuk bantuan dana tambahan $51 miliar dolar.
Dalam pekan-pekan mendatang, Kongres baru yang telah dilantik hari Kamis, juga akan menghadapi perselisihan mengenai hutang negara yang memuncak, gagasan imigrasi dan perdebatan mengenai pengawasan senjata api yang kontroversial.