Senator dari Hawaii, Daniel Inouye, yang merupakan anggota Senat terlama dan orang yang berada pada posisi ketiga dalam urutan pengganti presiden, tutup usia Senin (17/12). Ia berusia 88 tahun.
Inouye, veteran Perang Dunia II, dirawat di rumah sakit di Washington sejak 6 Desember setelah pingsan di kantornya di Gedung Kongres Amerika. Kematiannya Senin akibat komplikasi pernapasan.
Ketua mayoritas di Senat dan sesama senator fraksi Demokrat Harry Reid mengumumkan kematian Inouye di ruang Senat.
Dalam pernyataan tertulis, Presiden Barack Obama mengatakan negara ini telah "kehilangan seorang pahlawan sejati Amerika." Ketua Senat fraksi Republik Mitch McConnell menilai Inouye "ikon tokoh politik" yang "punya alasan apa saja untuk memperhatikan diri sendiri, tetapi tidak pernah ia lakukan."
Ketika meninggal, Inouye adalah presiden pro tempore di Senat, sebutan bagi orang yang berada pada urutan ketiga untuk menjabat presiden setelah wakil presiden dan ketua Dewan Perwakilan Rakyat. Inouye juga mengetuai Komisi Alokasi yang berpengaruh di Senat.
Ketika Hawaii menjadi negara bagian pada 1959, Inouye terpilih sebagai wakil pertama dari negara bagian itu, dan terpilih kembali untuk masa jabatan penuh pada 1960. Ia pertama kali terpilih menjadi anggota Senat pada 1962 dan menjabat sembilan kali berturut-turut. Ia salah seorang senator Demokrat paling berpengaruh di Capitol Hill.
Inouye, veteran Perang Dunia II, dirawat di rumah sakit di Washington sejak 6 Desember setelah pingsan di kantornya di Gedung Kongres Amerika. Kematiannya Senin akibat komplikasi pernapasan.
Ketua mayoritas di Senat dan sesama senator fraksi Demokrat Harry Reid mengumumkan kematian Inouye di ruang Senat.
Dalam pernyataan tertulis, Presiden Barack Obama mengatakan negara ini telah "kehilangan seorang pahlawan sejati Amerika." Ketua Senat fraksi Republik Mitch McConnell menilai Inouye "ikon tokoh politik" yang "punya alasan apa saja untuk memperhatikan diri sendiri, tetapi tidak pernah ia lakukan."
Ketika meninggal, Inouye adalah presiden pro tempore di Senat, sebutan bagi orang yang berada pada urutan ketiga untuk menjabat presiden setelah wakil presiden dan ketua Dewan Perwakilan Rakyat. Inouye juga mengetuai Komisi Alokasi yang berpengaruh di Senat.
Ketika Hawaii menjadi negara bagian pada 1959, Inouye terpilih sebagai wakil pertama dari negara bagian itu, dan terpilih kembali untuk masa jabatan penuh pada 1960. Ia pertama kali terpilih menjadi anggota Senat pada 1962 dan menjabat sembilan kali berturut-turut. Ia salah seorang senator Demokrat paling berpengaruh di Capitol Hill.