Penjualan rumah baru di AS turun secara mengejutkan pada Februari, menurut data pemerintah yang dirilis Senin. Sedangkan tingkat penjualan pada bulan Januari direvisi lebih tinggi.
Penjualan rumah baru berada pada tingkat tahunan 662.000 unit bulan lalu, turun 0,3 persen dari angka revisi 664.000 pada bulan Januari, yang disesuaikan secara musiman, kata Departemen Perdagangan. Harga jual rata-rata properti baru adalah $400.500, lebih rendah dari bulan sebelumnya.
Penurunan terjadi sementara bunga KPR tetap jauh lebih tinggi dibandingkan dalam beberapa tahun terakhir. Tetapi situasi ini juga membuat pemilik rumah enggan memasuki pasar untuk menjual real estat mereka, dengan suku bunga yang sebelumnya lebih rendah. Akibatnya, pasokan rumah berkurang.
Dibandingkan dengan tahun lalu, penjualan rumah baru jenis single house, naik 5,9 pada Februari lalu. Namun para analis memperingatkan, angka penjualan rumah baru, bisa berubah-ubah.
Sampai tanggal 21 Maret, pinjaman dengan suku bunga tetap untuk kredit rumah 30 tahun yang populer di AS, rata-rata mencapai 6,87 persen menurut Freddie Mac. Itu tingkat yang jauh lebih tinggi dibandingkan pada Maret 2021, ketika suku bunga 3,0 hingga 3,2 persen. [ps/ka]
Forum