Tautan-tautan Akses

Angkatan Udara Arab Saudi Hadang Rudal Houthi Yaman


Angkatan udara Saudi menjatuhkan rudal yang menargetkan Khamis Mushait (Foto: dok). Media pemerintah Saudi melaporkan pasukan pemerintahnya mencegat rudal badr 1 yang diluncurkan oleh gerakan Houthi bersenjata di Yaman, Selasa (10/7).
Angkatan udara Saudi menjatuhkan rudal yang menargetkan Khamis Mushait (Foto: dok). Media pemerintah Saudi melaporkan pasukan pemerintahnya mencegat rudal badr 1 yang diluncurkan oleh gerakan Houthi bersenjata di Yaman, Selasa (10/7).

Pasukan pertahanan udara Arab Saudi mencegat sebuah rudal ke arah wilayah Jizan, di sebelah barat daya kerajaan itu. Rudal tersebut diluncurkan oleh gerakan Houthi bersenjata di Yaman, menurut media pemerintah hari Selasa (10/7).

Televisi Masirah milik Houthi mengatakan sebelumnya bahwa rudal Badr 1 telah menarget Jizan di mana perusahaan minyak Saudi Aramco membangun kilang berkapasitas 400.000 barel per hari yang diharapkan bisa beroperasi penuh pada tahun 2019.

Tidak ada laporan tentang terjadinya kerusakan atau timbulnya korban.

Houthi yang beraliansi dengan Iran, yang mengontrol ibukota Yaman, Sanaa,
telah menembakkan puluhan rudal ke dalam wilayah kerajaan ArabSaudi dalam beberapa bulan terakhir, bagian dari konflik tiga tahun yang secara luas dipandang sebagai pertempuran proxy antara saingan regional Arab Saudi dan Iran. Sebagian besar rudal yang ditembakkan itu berhasil dihadang oleh militer Saudi.

Sebuah koalisi militer yang dipimpin oleh Arab Saudi dan Uni Emirat Arab ikut campur tangan dalam perang Yaman pada 2015 untuk menggulingkan Houthi dan mengembalikan pemerintahan di pengasingan yang diakui secara internasional. [lt]

XS
SM
MD
LG