Tautan-tautan Akses

AS: Pemberontak Ukraina Dapat Bantuan Senjata Canggih dari Luar


Asap hitam membubung setelah sebuah helikopter angkatan darat Ukraina ditembak jatuh di luar Slovyansk, Ukraina, Kamis (29/5). (AP/Alexander Zemlianichenko)
Asap hitam membubung setelah sebuah helikopter angkatan darat Ukraina ditembak jatuh di luar Slovyansk, Ukraina, Kamis (29/5). (AP/Alexander Zemlianichenko)

Penembakan helikopter sampai jatuh mengindikasikan bahwa para pemberontak memiliki akses ke persenjataan canggih dan bantuan lain dari luar.

Gedung Putih mengatakan, penembakan sebuah helikopter pemerintah Ukraina sampai jatuh oleh separatis pro-Rusia mengindikasikan bahwa para pemberontak memiliki akses ke persenjataan canggih dan bantuan lain dari luar.

Pernyataan juru bicara Gedung Putih Jay Carney muncul beberapa jam setelah penjabat presiden Ukraina mengatakan para pemberontak menembak jatuh pesawat itu dengan misil berpeluncur di bahu. Ia mengatakan, 14 tentara, termasuk seorang jenderal, tewas dalam serangan dekat kota Slovyansk, pusat bentrokan di Ukraina Timur.

Secara terpisah, Menteri Luar Negeri Amerika John Kerry mengungkapkan keprihatinan kepada sejawatnya dari Rusia mengenai kekerasan yang sedang berlangsung tersebut, dan mengenai laporan-laporan bahwa para pejuang asing melintas masuk ke Ukraina dari wilayah Rusia.

Meskipun Kremlin telah berpekan-pekan membantah, kantor berita pemerintah Rusia, Ria Novosti, mengatakan, 33 dari sekitar 50 pejuang pemberontak yang tewas Minggu di Donetsk -- dalam pertempuran melawan pasukan Ukraina – berasal dari Rusia.
XS
SM
MD
LG