Tautan-tautan Akses

AS Perkirakan Ketegangan India-Pakistan Mereda


Para pejabat Kementerian Pertahanan memperlihatkan misil dari udara-ke-udara AMRAAM yang diduga ditembakkan pesawat Angkatan Udara Pakistan yang melanggar wilayah udara India, di New Delhi, India, Kamis, 28 Februari 2019.
Para pejabat Kementerian Pertahanan memperlihatkan misil dari udara-ke-udara AMRAAM yang diduga ditembakkan pesawat Angkatan Udara Pakistan yang melanggar wilayah udara India, di New Delhi, India, Kamis, 28 Februari 2019.

Presiden AS Donald Trump mengisyaratkan ketegangan antara India dan Pakistan, dua negara nuklir yang bertetangga, mungkin sudah mereda.

Beberapa hari terakhir terjadi eskalasi yang berakhir dengan pertempuran udara dan adanya kekhawatiran pecah perang terbuka antara keduanya.

Perdana Menteri Pakistan Imran Khan mengatakan negaranya akan membebaskan seorang pilot India yang ditawan ‘sebagai isyarat damai’. Pilot itu ditangkap ketika Pakistan menembak jatuh pesawatnya pada Rabu (27/2). Sebelumnya, menurut analis Rasool Bakhs Raees di Lahore, Imran Khan sudah mengulurkan satu konsesi lain dengan menawarkan kesediaan membicarakan terorisme dengan India. [al]

XS
SM
MD
LG