Tautan-tautan Akses

Badai Kuat Dorian Sapu Bahama, Bergerak Menuju Pantai Timur AS


Seorang pria berdiri di atap rumahnya untuk mempersiapkan kedatangan Badai Dorian di Freeport , Grand Bahama, Bahamas, Minggu, 1 September 2019. (Foto: AP)
Seorang pria berdiri di atap rumahnya untuk mempersiapkan kedatangan Badai Dorian di Freeport , Grand Bahama, Bahamas, Minggu, 1 September 2019. (Foto: AP)

Dorian telah membuat sejarah sementara badai itu menyapu seluruh Bahama sambil menuju ke Pantai Timur AS.

Dorian adalah badai kategori 5 yang kuat dan sangat berbahaya dengan kecepatan angin 295 kilometer per jam.

Pusat Badai Nasional di Miami mengatakan Dorian adalah badai Atlantik terkuat yang melanda daratan sejak 1935. Badai itu juga menyamai rekor kecepatan angin terkencang kedua yang pernah tercatat di Atlantik.

Yang membuat Dorian sangat berbahaya ketika melanda Pulau Great Abaco di Bahama dan Pulau Grand Bahama adalah kecepatannya. Hingga Minggu malam, Dorian bergerak sejauh 7 kilometer per jam -- membawa angin kencang dan curah hujan tinggi -- hingga 76 sentimeter -- cukup untuk menimbulkan kerusakan besar.

Para peramal cuaca mengatakan Dorian akan bergerak ke negara bagian Florida, AS Senin (2/9) malam hingga Selasa (3/9).

Peringatan badai telah diterapkan di sebagian negara bagian itu. [vm/pp]

XS
SM
MD
LG