Karibia Timur bersiap untuk menghadapi badai tropis Isaac, yang berputar sekitar 320 kilometer di sebelah tenggara San Juan, Puerto Rico.
Prediksi cuaca Kamis menunjukkan badai itu bisa menguat dalam dua hari ke depan. Mereka mengatakan Isaac bergerak menuju pulau Hispaniola, di mana badai itu bisa menimbulkan hujan deras di Republik Dominika dan Haiti.
Seorang petugas Palang Merah Internasional di Port au Prince, France Hurtubise, mengatakan Haiti masih sangat rentan dari badai karena belum pulih sepenuhnya dari gempa yang menghancurkan tahun 2010.
"Ini sangat mengkhawatirkan karena masih ada 400.000 orang yang tinggal di tenda-tenda darurat dan tidak selalu dalam kondisi baik,” ujarnya.
Dalam sebuah wawancara VOA, Hurtubise mengatakan para pekerja bantuan berupaya mengevakuasi orang sebanyak mungkin dari kamp-kamp pengungsi.
Prediksi cuaca Kamis menunjukkan badai itu bisa menguat dalam dua hari ke depan. Mereka mengatakan Isaac bergerak menuju pulau Hispaniola, di mana badai itu bisa menimbulkan hujan deras di Republik Dominika dan Haiti.
Seorang petugas Palang Merah Internasional di Port au Prince, France Hurtubise, mengatakan Haiti masih sangat rentan dari badai karena belum pulih sepenuhnya dari gempa yang menghancurkan tahun 2010.
"Ini sangat mengkhawatirkan karena masih ada 400.000 orang yang tinggal di tenda-tenda darurat dan tidak selalu dalam kondisi baik,” ujarnya.
Dalam sebuah wawancara VOA, Hurtubise mengatakan para pekerja bantuan berupaya mengevakuasi orang sebanyak mungkin dari kamp-kamp pengungsi.