Viktor Axelsen dan Nozomi Okuhara tampaknya akan berhasil mempertahankan gelar juara tunggal putra dan tunggal putri untuk masing-masing setelah lolos ke babak ketiga dalam kejuaraan badminton dunia, Rabu (1/8), kantor berita AFP melaporkan.
Pebulutangkis Denmark, Axelsen, unggulan pertama dan pemain nomor satu dunia, mengandaskan pemain tak diunggulkan dari China, Huang Yuxiang.
Set pertama sempat imbang 16-16. Namun permainan ditunda untuk membersihkan tetesan air dan akhirnya laga dipindah ke lapangan lain.
Dan saat itulah, Axelsen bangkit dan menutup set pertama, kemudian melaju di set kedua dan mengunci kemenangan dengan skor 21-17, 21-8.
“Saya tidak siap dengan insiden yang di luar dugaan di lapangan,” kata Huang.
Unggulan kedelapan tunggal putri, Okuhara dari Jepang, hanya butuh waktu singkat mengalahkan pemain tak diunggulkan Rachel Honderich. Okuhara mengandaskan pemain asal Kanada dalam waktu 28 menit dengan skor 21-11, 21-9.
Tuan rumah China, dipimpin oleh Lin Dan, masih kekuatan besar untuk bulu tangkis. Namun dominasi mereka mulai terkikis dan bisa diperkirakan akan menghadapi pertarungan keras dengan para pemain terbaik di dunia lainnya.
Keseluruhan pertandingan pada Rabu cukup baik. Lin, unggulan kesembilan, menang atas Sameer Verma dari India, 21-17, 21-14.
Pebulu tangkis unggulan kelima, Chen Yufei dari China, sempat kesulitan ketika melawan pemain Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.
Setelah kalah di set pertama 21-17 dari Chen, Tunjung sempat memimpin di set kedua dengan 17-10. Laga akan berlanjut ke set ketiga. Namun Chen, 20 tahun, mampu bangkit dan menguasai pertandingan untuk menang di set kedua dengan 22-20. [ft/au]