Tautan-tautan Akses

Biarawan Budha Bakar Diri di Tibet


Seorang biarawan Budha dengan membawa bendera Tibet melakukan protes kebijakan China di Barcelona, Spanyol (foto: dok). Seorang biarawan di Tibet melakukan aksi protes dengan membakar diri, Senin (11/11).
Seorang biarawan Budha dengan membawa bendera Tibet melakukan protes kebijakan China di Barcelona, Spanyol (foto: dok). Seorang biarawan di Tibet melakukan aksi protes dengan membakar diri, Senin (11/11).

Seorang biarawan Budha di Tibet, Tsering Gyal yang berusia 20 tahun telah membakar diri Senin (11/11) malam di provinsi Qinhai untuk memprotes kebijakan Beijing.

Sumber-sumber di Tibet mengatakan satu orang lagi telah membakar diri di China barat, untuk memprotes kebijakan Beijing di daerah etnis Tibet.

Sumber-sumber di komunitas Tibet yang tinggal di pengasingan memberitahu VOA Siaran Tibet bahwa biarawan Tsering Gyal usia 20 tahun telah membakar diri Senin malam di provinsi Qinhai.

Para pejabat China dengan cepat tiba di lokasi dengan alat pemadam kebakaran untuk memadamkan api dan membawa Tsering Gyal ke rumah sakit. Belum jelas kondisinya saat ini.

Tsangyang Gyatso, berbicara dari Dharmasala, di India mengatakan ia telah diberitahu oleh sumber-sumber lokal bahwa biarawan-biarawan dari biara Tsering Gyal berkumpul untuk menuntut informasi mengenai kondisi korban.

Recommended

XS
SM
MD
LG