Benedict Cumberbatch, Elizabeth Olsen, Benedict Wong dan Rachel McAdams hadir dalam peluncuran epik terbaru Marvel berjudul "Doctor Strange in the Multiverse of Madness" dengan pemutaran perdana dunia di Los Angeles, Senin (2/5). Pada saat bersamaan, para bintang berkumpul di New York untuk Met Gala, acara fashion terbesar tahun ini. Tak mau kalah, para bintang menjadikan kesempatan itu sebagai Met Gala Hollywood.
Para pemeran dalam seri film "Doctor Strange" memiliki alasan untuk menjadikan acara peluncuran film itu sebagai ajang ‘Met Gala’ atau lebih pas disebut Marvel Cinematic Universe (MCU) Gala. Kostum-kostum yang mereka kenakan layak dibanggakan.
"Saya berada di MCU Gala!" cetus Elizabeth Olsen dalam tawa sambil memamerkan baju yang dikenakannya di karpet merah.
Olsen kembali berperan sebagai Wanda Maximoff alias Scarlet Witch. Ia mengatakan, "Ini merupakan evolusi kostum. Sebelumnya Wanda mendapat kostum pahlawan super, yang berkembang menjadi 'WandaVision.' Dan kini dia Scarlet Witch. Semua itu memiliki evolusi dan sihirnya sendiri."
Benedict Cumberbatch kembali berperan sebagai Dr. Strange. Ia menjelaskan bagaimana kostum membantunya menggambarkan beberapa versi karakter Dr. Strange.
"Dan itu selalu menjadi bagian yang menyenangkan dari MCU, mengajak kalian ke tempat yang baru,” katanya.
Benedict Wong muncul dalam film "Doctor Strange" pertama dan film-film Marvel lainnya termasuk "Spider-Man: No Way Home" dan "Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings." Dalam "Doctor Strange in the Multiverse of Madness" ia tampil lagi sebagai Supreme Sorcerer Wong.
"Wong berubah dari seorang pustakawan menjadi Sorcerer Supreme. Seiring itu, tampil setelan baru, kostum baru, dirancang dengan indah oleh Graham Churchyard. Menakjubkan. Lihat saja semua pakaian ini, benar-benar fantastis,” ujarnya.
Film baru ini menandai kembalinya sutradara Sam Raimi ke genre pahlawan super untuk pertama kalinya sejak "Spider-Man 3."
Sekuel terbaru Dr. Strange juga dibintangi oleh Chiwetel Ejiofor, Michael Stuhlbarg dan Xochitl Gomez. "Doctor Strange in the Multiverse of Madness" dirilis di Amerika mulai 6 Mei. [ka/lt]