Wartawan veteran China Gao Yu, berusia 71, dibebaskan dari penjara dengan alasan medis pada hari Jumat (27/11), satu hari setelah pengadilan tinggi Beijing memutuskan untuk mengurangi hukumannya dari tujuh tahun menjadi lima tahun di tingkat banding, demikian menurut pengacaranya Shang Baojun. Meskipun dia sudah dibebaskan, para pendukung HAM menyesalkan bahwa dakwaan membocorkan rahasia negara tidak dibatalkan.
Pengacaranya, Jumat (27/11) mengukuhkan Gao telah meninggalkan penjara, mengakhiri penahanan selama tujuh bulan. Dia menambahkan bahwa pengakuan Gao selama persidangan kedua menjadi alasan pengadilan tinggi Beijing memutuskan untuk mengubah putusan pada hari Kamis (26/11). Dia mengatakan terlalu dini untuk mengatakan apakah Gao akan terus mengajukan banding karena dia perlu terlebih dahulu merawat kesehatannya yang memburuk.
Sebelumnya tahun ini, Gao dinyatakan bersalah telah berbagi dokumen Partai Komunis, yang dikenal sebagai Dokumen No. 9, dengan majalah berita luar negeri Mingjing News. Dokumen itu merinci tekad para pemimpin partai untuk menarget kelompok konstitusi dan kebebasan pers dan orang-orang yang berusaha mengubah masyarakat.
Dokumen itu juga memperingatkan bahwa keinginan Barat seperti demokrasi dan hak asasi manusia mengancam cengkeraman partai pada kekuasaan. Selama banding, majalah itu mengatakan Gao tidak memberikan dokumen tersebut. Pengacara Gao juga telah diberikan bukti yang menunjukkan Gao bukan sumber laporan itu. Tapi tak satu pun kesaksian yang meringankan itu diterima oleh pengadilan. [as]