Tautan-tautan Akses

China Evakuasi Warganya dari Afghanistan


Peralatan dan mesin yang dipasang oleh ekskavator China terlihat di dekat tambang tembaga di Mes Aynak, Afghanistan. Pada Juli 2021, China telah mengirim pesawat untuk membawa pulang 210 warganya dari Afghanistan, (Foto: Reuters)
Peralatan dan mesin yang dipasang oleh ekskavator China terlihat di dekat tambang tembaga di Mes Aynak, Afghanistan. Pada Juli 2021, China telah mengirim pesawat untuk membawa pulang 210 warganya dari Afghanistan, (Foto: Reuters)

China telah mengirim pesawat untuk membawa pulang 210 warganya dari Afghanistan, kata media pemerintah, Jumat (9/7). Keputusan China ini diambil setelah militer AS bersiap untuk meninggalkan Afghanistan dan situasi keamanan semakin mencekam di negara itu.

Surat kabar Global Times yang diterbitkan oleh Partai Komunis yang berkuasa mengatakan pesawat Xiamen Airlines berangkat pada tanggal 2 Juli dari ibu kota Kabul dan mendarat di pPovinsi Hubei, China, pada hari yang sama. Maskapai itu mengonfirmasi laporan tersebut dalam sebuah posting di akun Weibo -- semacam Twitter -- tetapi tidak memberikan rincian tambahan.

Global Times dan sejumlah media lain melaporkan, 22 dari mereka yang berada di dalam pesawat itu dinyatakan positif COVID-19, meskipun angka-angka itu tidak muncul dalam laporan harian Komisi Kesehatan Nasional tentang kasus-kasus baru.

Pasukan AS dijadwalkan meninggalkan Afghanistan pada 31 Agustus setelah hampir 20 tahun memerangi Taliban.

Perusahaan-perusahaan China telah berinvestasi di pertambangan dan infrastruktur Afghanistan, tetapi aset-aset itu tampaknya semakin terancam karena Taliban merebut sejumlah besar wilayah, yang mungkin menempatkan Kabul dalam bahaya. [ab/uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG