Tautan-tautan Akses

China Tak akan Berlakukan Tarif terhadap Brendi Eropa


China tidak akan mengenakan tarif sementara terhadap brendi Eropa (foto: ilustrasi).
China tidak akan mengenakan tarif sementara terhadap brendi Eropa (foto: ilustrasi).

Pemerintah China hari Kamis (29/8) mengumumkan tidak akan mengenakan tarif sementara terhadap brendi Eropa, meskipun pihaknya mengatakan telah menemukan bukti adanya dumping – praktik mengekspor dengan harga lebih rendah dari harga pasaran.

Beijing meluncurkan penyelidikan pada bulan Januari terhadap brendi yang diimpor dari Uni Eropa, beberapa bulan setelah Uni Eropa melakukan penyelidikan terhadap subsidi kendaraan listrik China.

Kementerian Perdagangan mengatakan penyelidikan tersebut menyusul pengaduan yang diajukan pada bulan November oleh asosiasi minuman keras China atas nama industri brendi dalam negeri.

Investigasi Beijing menemukan bahwa brendi impor dari Uni Eropa telah dibuang ke China sehingga “industri brendi dalam negeri terancam”, kata Kementerian Perdagangan dalam sebuah pernyataan.

Namun “dalam hal ini, tidak ada tindakan antidumping sementara yang akan diterapkan pada saat ini”, kata pernyataan itu, tidak mengesampingkan kemungkinan memberlakukan tarif pada masa depan.

Saham pembuat minuman beralkohol Prancis Remy Cointreau dan Pernod Ricard menguat pada hari Kamis setelah pengumuman tersebut.

China mengimpor lebih banyak brendi dibandingkan dengan minuman beralkohol lainnya pada tahun 2022, dan sebagian besar berasal dari Prancis, menurut laporan kelompok riset Daxue Consulting.

Bulan ini, Beijing meluncurkan penyelidikan terhadap subsidi Uni Eropa untuk beberapa produk susu yang diimpor ke China, sehari setelah blok tersebut mengatakan pihaknya berencana mengenakan bea masuk hingga 36 persen selama lima tahun pada kendaraan listrik China.

Penyelidikan tersebut, yang menandai pertikaian terbaru dalam perselisihan dagang antara keduanya, akan mencakup berbagai produk termasuk keju segar, susu dan krim. [ab/uh]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG