Tautan-tautan Akses

China Tuduh AS Coba Halangi Perkembangan Teknologinya


Para pengunjung melintas stan Huawei dalam pameran di Las Vegas, Nevada, 9 Januari 2019.
Para pengunjung melintas stan Huawei dalam pameran di Las Vegas, Nevada, 9 Januari 2019.

China menuduh Amerika mencoba mencegah perkembangan sektor teknologinya dengan mengatakan alat jaringan komunikasi China bisa mengancam negara-negara lain menggunakan sistem internet.

Juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Geng Shuang, mengatakan, Senin (18/2), Amerika “membuat-buat alasan” dan menggunakan politik untuk menekan industri China dan menyebutnya “munafik, tidak bermoral, dan merisak tidak adil.”

Amerika memang mengatakan pihaknya mencurigai Beijing menggunakan jaringan yang dibangun Huawei Technologies – produsen terbesar perlengkapan telekomunikasi di dunia – untuk memata-matai pemerintah asing.

Amerika belum menunjukkan bukti yang kuat untuk mendukung tuduhan itu dan Huawei menegaskan pihaknya akan menolak permintaan pemerintah China untuk berbuat demikian. [al]

XS
SM
MD
LG