Sebuah kapal penangkap ikan Vietnam yang terbalik yang menurut Hanoi ditabrak oleh kapal China di perairan yang diperebutkan adalah yang terbaru dalam apa yang disebut oleh para pakar sebagai serangkaian kecelakaan laut yang sering tidak dilaporkan meskipun ada upaya kedua negara berupaya untuk menjalin hubungan baik.
Kapal penangkap ikan yang membawa lima awak terbalik pada tanggal 6 Maret di dekat Kepulauan Paracel, gugus pulau-pulau kecil di Laut China Selatan yang diklaim oleh kedua negara tetapi dikuasai oleh China.
Komite SAR Nasional untuk Tanggap Bencana Alam dan Kecelakaan di Hanoi mengatakan sebuah kapal China menabrak kapal Vietnam itu di dekat Discovery Reef di sebelah timur Vietnam dan barat daya Hong Kong, menurut situs berita VnExpress International. Kapal nelayan Vietnam lainnya menyelamatkan awak kapal yang ditabrak tersebut, kata laporan itu. China tidak mau dipersalahkan atas kecelakaan itu.
Meskipun kapal terbalik tersebut adalah insiden terbesar yang dipublikasikan sejak insiden massal penabrakan kapal-kapal Vietnam pada bulan Mei 2014, para pemerhati maritim Asia menyebutnya hanya satu dari serangkaian insiden. [lt]