Ini bagaikan pertarungan habis-habisan dengan Sinterklas. Demikian kata sutradara Tommy Wirkola sewaktu menggambarkan film Natal terbarunya, “Violent Night”.
Film itu menceritakan tentang Trudy Lightstone dan keluarganya yang disandera oleh sekelompok tentara bayaran pada malam Natal dan hanya Sinterklas-lah yang dapat menyelamatkan mereka.Aktor David Harbour berperan sebagai Sinterklas dalam film tersebut. Dalam mempersiapkan sosok yang diperankannya, Harbour menyantap junk food dan berolahraga secara bersamaan untuk menambah berat badannya.
"Saya masih ingat saat menerima telepon dan kami akhirnya melakukan kesepakatan. Saya kemudian keluar rumah, membeli satu lusin donat dan duduk-duduk saja di apartemen saya. Saya menikmatinya. Ini benar-benar gila. Saya kira berat badan saya bertambah lebih dari 30 kilogram karena hal tersebut," jelasnya.
Usai syuting film “Violent Night”, Harbour kembali melakukan diet ketat.
Berperan sebagai penjahat atau musuhnya Sinterklas adalah Mr. Scrooge yang diperankan oleh John Leguizamo. Ia mengungkapkan pendapatnya tentang kecintaannya terhadap film tersebut yang berbeda daripada kebanyakan film lainnya.
John mengatakan, "Film ini diberi rating R. Tidak ada film Natal yang diberi rating R. Kami banyak mengumpat. Kekerasan dalam film itu diatur secara indah, namun berdarah-darah. Film ini benar-benar lucu, namun juga mengandung kekerasan yang brutal."
Film tersebut diberi rating R, restricted atau terbatas yang artinya anak-anak berusia dibawah 17 tahun boleh menontonnya asalkan didampingi oleh orang tua atau orang dewasa saat menyaksikannya. Ini dikarenakan film yang diberi rating R mengandung konten orang dewasa termasuk kekerasan, bahasa yang kasar, aktivitas seksual, kekerasan grafis dan semacamnya.
Film “Violent Night” dirilis di sejumlah bioskop mulai tanggal 2 Desember. [lj/uh]
Forum