Tautan-tautan Akses

18 Imigran Gelap Hanyut di Perairan Sebelah Utara Haiti


Sebuah kapal yang sarat dengan imigran gelap dari Haiti terlihat di perairan lepas pantai Florida (Foto: dok). Sedikitnya 18 orang dilaporkan hanyut di perairan sebelah Utara Haiti, Rabu (25/12).
Sebuah kapal yang sarat dengan imigran gelap dari Haiti terlihat di perairan lepas pantai Florida (Foto: dok). Sedikitnya 18 orang dilaporkan hanyut di perairan sebelah Utara Haiti, Rabu (25/12).

Sedikitnya 18 imigran gelap dilaporkan hanyut di perairan sebelah utara Haiti, setelah perahu layar mereka terbalik ketika sedang ditarik ke sebuah pelabuhan kepulauan Turks dan Caicos, Rabu (25/12).

Para pejabat di wilayah Inggris tersebut mengatakan 32 warga Haiti diangkat dari air kira-kira 100 meter di lepas pantai pulau Providenciales oleh regu-regu penolong dari kepolisian setempat. Dua kapal tanggap-cepat Pengawal Pantai Amerika juga dikerahkan dari negara bagian Florida, Amerika Serikat, untuk membantu pencarian orang-orang yang selamat.

Pernyataan kepolisian mengatakan satuan marinir dari kepolisian Turks dan Caicos mencegat perahu yang berjubel itu Rabu pagi (25/12) dan sedang menariknya ke pantai ketika perahu itu tiba-tiba terbalik dalam kegelapan sebelum subuh.

Pencarian orang-orang yang selamat diteruskan sepanjang hari Rabu (25/12), termasuk sebagian yang menurut pihak berwenang berenang ke pantai dan melarikan diri dari tempat tersebut.
XS
SM
MD
LG