Tautan-tautan Akses

Diplomat AS yang Ditahan di Pakistan Bekerja untuk CIA


Diplomat AS Raymond Davis (tengah) diduga bekerja untuk badan intelijen AS, CIA.
Diplomat AS Raymond Davis (tengah) diduga bekerja untuk badan intelijen AS, CIA.

Pejabat senior intelijen Pakistan hari Senin mengatakan ia berpendapat 'tanpa ragu' bahwa Raymond Davis bekerja untuk CIA.

Laporan berita mengutip seorang pejabat intelijen senior Pakistan dan pejabat Amerika mengatakan, pegawai konsulat Amerika yang dituduh menembak dua orang di Lahore adalah mata-mata untuk Badan Intelijen Pusat Amerika atau CIA.

Harian Inggris the Guardian dan kantor berita Perancis mengutip pejabat Pakistan Senin mengatakan ia berpendapat “tanpa ragu” bahwa Raymond Davis bekerja untuk CIA. Associated Press dan Reuters mengutip pejabat Amerika mengatakan Davis bekerja untuk CIA sebagai kontraktor keamanan.

Davis mengatakan kedua orang yang ditembaknya berusaha merampok dirinya. Polisi Pakistan menolak versi Davis dari kejadian itu dan menuduh warga Amerika itu melakukan pembunuhan.

Ameriak mengatakan Davis memiliki status kekebalan diplomatik, tetapi Pengadilan Tinggi Lahore masih harus memutuskan apakah akan membenarkan klaim kekebalan diplomatik dalam kasus ini. Sebuah keputusan diperkirakan akan dibuat bulan depan.

Perdana Menteri Pakistan mengatakan kepada parlemen Senin bahwa nasib Davis akan ditentukan oleh peradilan. Ia mengatakan Amerika dan Pakistan tidak boleh membiarkan insiden ini melemahkan hubungan bilateral kedua negara.

Kasus ini telah meningkatkan ketegangan antara Washington dan Islamabad, serta memicu sentimen anti Amerika di seluruh Pakistan.

XS
SM
MD
LG