Billboard Music Awards tahun 2021 sarat penampilan artis bersama anggota keluarga, termasuk Pink yang berputar-putar di udara dalam pertunjukan di panggung bersama putrinya, dan Drake yang menerima penghargaan sebagai sebagai Artis Terbaik dekade ini, bersama putranya berusia tiga tahun.
Drake, yang menerima penghargaan ke-29, memperpanjang rekornya sebagai paling banyak meraih penghargaan dalam sejarah Billboard Music Awards. Dikelilingi sanak keluarga dan teman, ia menerima penghargaan Artis Dekade tahun ini. Ia melangkah ke panggung sambil memegang tangan putranya, Adonis.
Drake juga dinobatkan sebagai artis yang lagunya paling banyak didengar secara streaming pada acara itu yang berlangsung di Los Angeles Minggu, 23 Mei 2021.
Pink menerima Icon Award. Ia didampingi putrinya, usia sembilan tahun. Mereka tampil bersama di panggung, memamerkan keterampilan dan kelincahan dalam senam ketika berputar di udara dalam pertunjukan yang menakjubkan. Dikenal dengan gerakan akrobatiknya di udara yang khas, Pink disandingkan dengan Willow Sage Hart, sementara "Cover Me in Sunshine,” lagu Pink yang menampilkan olah vokal putrinya terdengar di latar belakang.
The Weeknd menerima kemenangan terbanyak malam itu, 10 penghargaan. Ia tampil di acara bergengsi tersebut dengan 16 nominasi, memenangkan penghargaan untuk kategori Artis Terbaik, Artis Pria Terbaik, Lagu Terbaik dalam Hot 100 untuk "Blinding Lights" dan Album R&B Terbaik untuk "After Hours."
Mendiang rapper Pop Smoke juga menjadi pemenang besar. Secara anumerta ia memperoleh lima penghargaan, termasuk Artis Pendatang Baru dan Artis Rap Terbaik, sementara debutnya - "Shoot for the Stars, Aim for the Moon" - memenangkan album rap terbaik dan album terbaik Billboard 200. Penghargaan itu diterima ibunya di panggung.
Rapper lain, DaBaby, juga mendapat penghormatan secara anumerta. Sebelum mempersembahkan lagu rap terbaik untuk DaBaby, Swizz Beatz mengheningkan cipta sejenak bagi artis hip-hop yang baru saja meninggal, termasuk teman dekat dan kolaboratornya, DMX. Sementara itu, rapper sekaligus aktivis asal Houston, Trae tha Truth yang memperoleh Change Maker Award, mengakhiri pidatonya dengan pernyataan tegas: "Kita masih memperjuangkan keadilan untuk Breonna Taylor."
Penghargaan Billboard 2021 dibuka dengan penampilan kolaboratif DJ Khaled, H.E.R. dan Migos, yang menghidupkan kembali suasana konser, setahun setelah pertunjukan secara langsung tidak dapat dilakukan karena pandemi virus corona. Doja Cat dan SZA ditemani sejumlah penari latar yang berpakaian futuristik, menyanyikan lagu hits mereka "Kiss Me More" di dalam gedung pertunjukkan tanpa penonton. Alicia Keys, merayakan ulang tahun ke-20 debutnya yang inovatif "lagu-lagu dalam kunci A minor," membawakan beberapa lagu dari album itu termasuk hits "Fallin'." Penampilan tersebut diperkenalkan oleh mantan ibu negara AS Michelle Obama.
Penampil lainnya termasuk Karol G, twentyone pilots, Duran Duran, Jimmy Jam & Terry Lewis, Jonas Brothers dan Glass Animals. [mg/ka]