Tautan-tautan Akses

Ekstrimis Boko Haram Klaim Serangan Bom Bunuh Diri di Nigeria


Pasukan keamanan Nigeria mengamankan lokasi serangan bunuh diri di sebuah pasar di Kano (18/11). Serangan bom bunuh diri kembali terjadi di dekat Kano hari Jumat 27/11.
Pasukan keamanan Nigeria mengamankan lokasi serangan bunuh diri di sebuah pasar di Kano (18/11). Serangan bom bunuh diri kembali terjadi di dekat Kano hari Jumat 27/11.

Kelompok militan Boko Haram yang terkait ISIS mengaku bertanggung jawab atas serangan bom bunuh diri di Nigeria utara yang menewaskan sedikitnya 22 orang yang berpawai hari Jumat (28/11) dalam sebuah prosesi peziarah-peziarah umat Syiah.

Ledakan di dekat kota Kano itu terjadi hanya beberapa hari setelah dua perempuan pembom meledakkan diri di sebuah pasar telepon seluler lokal, yang menewaskan sedikitnya 14 orang dan melukai lebih dari 100 lainnya di kota berpenduduk 2,1 juta itu.

Sebuah pernyataan yang diunggah hari Sabtu di Twitter menyebutkan ledakan hari Jumat itu merupakan "operasi mati-syahid." Pernyataan itu juga mengatakan bertekad melakukan kekerasan tambahan selagi kelompok ekstremis menggencarkan upaya selama enam tahun ini demi kemerdekaan Negara Islam (Khilafah) di Nigeria timur laut serta Kamerun utara, Chad dan Niger.

Lembaga independen Institut Ekonomi dan Perdamaian, dalam laporan terbaru tentang terorisme global, mengatakan Boko Haram menjadi kelompok teroris paling mematikan sedunia selama tahun 2014. Dalam laporan kecaman tahunan mereka, yang diterbitkan awal bulan ini, Boko Haram bertanggung jawab atas 6.600 lebih kematian, jumlahnya meningkat 317 persen dibanding tahun 2013. [zb]

Recommended

XS
SM
MD
LG