Perusahaan kapal Italia Fincantieri dan perusahaan Amerika Lockheed Martin memenangkan kontrak senilai 4 miliar dolar untuk membuat 10 kapal tempur untuk Angkatan Laut Amerika pada tahun 2015. Fincantieri mengatakan Kamis, kapal pertama akan menelan biaya 437 juta dolar.
Perusahaan itu mengatakan kapal-kapal tempur Littoral (atau LCS) yang berukuran sedang merupakan pertahanan yang sesuai untuk menghadapi serangan teroris. Kapal-kapal itu muncul dalam tiga versi, yakni kapal tempur permukaan air, kapal pemburu ranjau, dan kapal anti kapal selam.
Fincantieri mengatakan, kapal-kapal itu akan dibuat di Wisconsin, dimana perusahaan itu pertama kali membuat kapal LCS untuk Angkatan Laut Amerika dua tahun lalu.
Presiden dan CEO Lockheed Martin Bob Stevens mengatakan, performa kuat kapal-kapal LCS buatan perusahaannya akan memungkinkan Angkatan Laut Amerika menggelar armada tempur multi misi dengan biaya pembuatan terjangkau untuk memenuhi kebutuhan negara beberapa dekade mendatang.