Tautan-tautan Akses

G7 Berencana Terapkan Sanksi Baru di Sektor Energi dan Perdagangan Rusia


Petugas kepolisian menaiki tangga stasiun yang berlogo pertemuan G7, di Niigata, Jepang, Rabu, 10 Mei 2023. (Foto: AP)
Petugas kepolisian menaiki tangga stasiun yang berlogo pertemuan G7, di Niigata, Jepang, Rabu, 10 Mei 2023. (Foto: AP)

Para pemimpin negara-negara Kelompok Tujuh (Group of Seven/G7) berencana untuk kembali menerapkan sejumlah sanksi baru terhadap Rusia. Mereka membidik sektor energi dan ekspor Rusia yang selama ini digunakan Kremin untuk membiayai agresi di Ukraina. Kesepakatan mengenai sanksi tersebut akan dibahas pada pertemuan puncak mereka di Jepang pada minggu ini, menurut sejumlah sumber yang mengetahui isu tersebut.

Secara terpisah, sejumlah pejabat Amerika Serikat (AS) juga berharap para anggota G7 akan setuju untuk menyesuaikan sanksi mereka sehingga, setidaknya untuk kategori barang tertentu, semua ekspor secara otomatis dilarang kecuali barang tersebut termasuk dalam daftar barang yang disetujui.

Perubahan itu dapat mempersulit Moskow untuk menemukan celah.

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG