Tautan-tautan Akses

Gelar “Forum AI” Sejumlah CEO Perusahaan Teknologi Datang ke Kongres


Elon Musk, CEO X, dan Alex Karp, CEO Palantir Technologies tampak hadir pada “Forum Kecerdasan Buatan/AI" di gedung Kongres AS, Rabu (13/9).
Elon Musk, CEO X, dan Alex Karp, CEO Palantir Technologies tampak hadir pada “Forum Kecerdasan Buatan/AI" di gedung Kongres AS, Rabu (13/9).

Beberapa eksekutif teknologi paling terkemuka di Amerika datang ke gedung Kongres hari Rabu (13/9) untuk ikut serta dalam “Forum Kecerdasan Buatan (Artificial Intelligence/AI)” yang dipelopori oleh Pemimpin Mayoritas Senat Chuck Schumer.

Schumer telah berbicara selama berbulan-bulan untuk menyelesaikan tugas yang mungkin mustahil, yaitu meloloskan undang-undang bipartisan dalam setahun ke depan untuk mendorong perkembangan pesat kecerdasan buatan dan memitigasi risiko-risiko terbesarnya.

Pertemuan dengan para eksekutif teknologi adalah untuk menanyakan kepada mereka bagaimana Kongres harus melakukan hal tersebut.

Forum tertutup di Capitol Hill ini akan dihadiri oleh hampir dua puluh pemimpin dan pendukung teknologi, serta beberapa nama-nama besar dalam industri ini, antara lain: Mark Zuckerberg dari Meta, Elon Musk dari X dan Tesla, serta mantan CEO Microsoft, Bill Gates.

Semua 100 senator diundang untuk mengikuti forum ini, tetapi publik tidak.

Schumer, seorang anggota Partai Demokrat dari New York, yang memimpin forum bersama Senator Partai Republik dari South Dakota, Mike Rounds, tidak akan serta merta menerima saran dari para eksekutif teknologi tersebut karena masih harus bekerja sama dengan anggota Partai Republik dan sesama anggota Partai Demokrat untuk mencoba memastikan pengawasan terhadap sektor yang tengah berkembang ini.

Namun Schummer berharap mereka akan memberikan arahan yang realistis kepada para senator saat ia mencoba melakukan apa yang belum pernah dilakukan Kongres selama bertahun-tahun, yaitu meloloskan regulasi yang berarti bagi industri teknologi. [em/jm]

Forum

XS
SM
MD
LG