Tautan-tautan Akses

Gelombang Panas di Seluruh Eropa Pecahkan Rekor 


Seorang anak perempuan menggunakan payung bermain dekat penyiram air di tengah cuaca panas di Wina, Austria, 23 Juli 2019.
Seorang anak perempuan menggunakan payung bermain dekat penyiram air di tengah cuaca panas di Wina, Austria, 23 Juli 2019.

Eropa Barat dilanda gelombang panas yang hebat minggu ini, dan cuaca diperkirakan akan semakin panas.

Belgia, Jerman dan Belanda mencapai rekor suhu tinggi pada Rabu (24/7). Perancis dan Inggris akan mengalami panas yang sama pada Kamis (25/7).

Paris diperkirakan akan memecahkan rekor suhu tinggi sepanjang masa, yaitu 40,4 derajat Celcius, tiga derajat lebih panas dari rekor 1974.

Badan cuaca nasional Inggris, Met Office, meramalkan suhu akan memuncak pada Kamis, dengan suhu diperkirakan bisa mencapai 39 Celcius.

Polisi London memperingatkan orang-orang untuk tidak berenang di Sungai Thames di kota itu, setelah seorang pria tenggelam pada Selasa (23/7).

Sebagian besar negara mengeluarkan peringatan kesehatan terkait panas, agar orang-orang tidak tersengat panas matahari, memasang tirai jendela mereka, minum banyak cairan dan memeriksa para lansia yang tinggal sendirian. Pendingin ruangan tidak biasa dipasang di rumah-rumah, kantor, sekolah atau rumah sakit di kota-kota Eropa. [ps/pp]

XS
SM
MD
LG