Tautan-tautan Akses

Gempa 5,7 Guncang Puerto Rico


Sebuah rumah terlihat hancur akibat gempa di Guayanilla, Puerto Rico, 6 Januari 2020.
Sebuah rumah terlihat hancur akibat gempa di Guayanilla, Puerto Rico, 6 Januari 2020.

Sebuah gempa berkekuatan 5,7 pada skala Richter mengguncang Puerto Rico dan memaksa penduduk lari keluar dari tempat tidur mereka Senin dini hari. Gempa itu adalah yang terkuat yang menghantam wilayah protektorat Amerika itu setelah diguncang oleh serangkaian gempa berskala lebih kecil selama seminggu terakhir.

Gempa mengguncang tepat di selatan pulau itu pada kedalaman yang relatif dangkal 10 kilometer, menurut Badan Geologi Amerika. Menurut para pejabat, gempa itu tidak menimbulkan ancaman tsunami.

Listrik sempat padam di beberapa bagian Puerto Rico setelah gempa itu, kata Angel Vazquez, direktur manajemen darurat untuk kota pantai selatan Ponce, kepada kantor berita Associated Press.

“Ini adalah salah satu gempa terkuat sejauh ini sejak di pulau itu mulai dirasakan getaran pada 28 Desember,” katanya. “Itu berlangsung lama,” tambahnya.

Tidak ada laporan mengenai korban cedera atau kerusakan bangunan, meskipun beberapa warga melaporkan terjadinya tanah longsor kecil sehingga mendorong para petugas untuk sementara waktu menutup jalan-jalan di pantai selatan Puerto Rico.

Serangkaian gempa kecil di wilayah selatan Puerto Rico mulai terjadi pada malam 28 Desember, dengan kekuatan mulai dari 4,7 hingga 5,1 pada skala Richter. [lt/ab]

XS
SM
MD
LG