Otoritas setempat kemudian mengeluarkan peringatan tsunami.
Badan Meteorologi Jepang (JMA) menerbitkan peringatan gelombang setinggi hingga satu meter setelah gempa terjadi di lepas pantai Prefektur Miyazaki, kawasan Pulau Kyushu, sekitar pukul 21.19 waktu setempat.
USGS sebelumnya memperkirakan kekuatan gempa berada pada 6,9, namun kemudian merevisi menjadi 6,8. Meski demikian, lembaga itu menyatakan “tidak ada ancaman tsunami dari gempa ini.”
JMA tetap mengimbau masyarakat menjauhi wilayah pesisir.
“Tsunami dapat terjadi berulang kali. Mohon untuk tidak memasuki laut atau mendekati daerah pantai,” tulis JMA di X.
Tidak lama berselang, gempa berkuatan magnitudo 4.9 dan 5.0 mengguncang wilayah Tingri di Tibet, menurut China Earthquake Networks Center.
Pekan lalu, wilayah itu juga diguncang gempat berkekuatan magnitudo 6.8 dan menewaskan sedikitnya 126 orang. [th/lt]
Forum