Tautan-tautan Akses

Gunung Etna Meletus, Semburkan Abu Vulkanik dan Lava


Lava menyembur dari kawah Gunung Etna di Italia, pada 4 Juli 2024. (Foto: Reuters/Etna Walk/Giuseppe Di Stefano)
Lava menyembur dari kawah Gunung Etna di Italia, pada 4 Juli 2024. (Foto: Reuters/Etna Walk/Giuseppe Di Stefano)

Pihak berwenang, pada Kamis (4/7), menutup bandara Catania di Sisilia setelah aliran lahar merah panas yang dimuntahkan dari Gunung Etna menutupi langit dengan asap hitam dan abu.

Aktivitas vulkanik dari kawah 'Vorgine' di Etna semakin intensif minggu ini dengan ledakan dahsyat dan serpihan pijar setelah tidak aktif selama empat tahun.

Etna dan Stromboli adalah gunung berapi paling aktif karena komposisi magmanya. Keduanya dapat meletus lebih kuat karena variasi kecil dalam komposisi kimia magmanya.

Dengan tinggi 3.330 meter, Etna adalah gunung berapi aktif tertinggi di Eropa. Etna diyakini memiliki sejarah letusan paling sering yang terdokumentasi di antara semua gunung berapi, dengan catatan berasal dari tahun 425 SM. [ka/jm]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG