Tautan-tautan Akses

Hakim Larang Penggunaan Pernyataan Tahanan Guantanamo kepada FBI


Pada foto 6 Juni 2018 yang sudah dikaji oleh para pejabat militer AS, menunjukkan para tahanan di dalam fasilitas penahanan Kamp 6 di Pangkalan Angkatan Laut AS di Guantanamo Bay, Kuba.
Pada foto 6 Juni 2018 yang sudah dikaji oleh para pejabat militer AS, menunjukkan para tahanan di dalam fasilitas penahanan Kamp 6 di Pangkalan Angkatan Laut AS di Guantanamo Bay, Kuba.

Dalam kasus terkait lima tahanan Guantanamo yang dituduh membantu serangan teror 11 September 2001, seorang hakim militer telah memutuskan bahwa jaksa dilarang menggunakan pernyataan yang diberikan para tahanan itu kepada para penyidik FBI setelah mereka dipindahkan dari sebuah penjaran rahasia CIA.

Kolonel Angkatan Darat James Pohl, hakim pengadilan itu, Jumat (17/8) memutuskan bahwa pernyataan para tahanan itu, yang diberikan kepada tim FBI, tidak boleh digunakan dalam sidang hukuman mati.

Para tahanan itu diinterogasi ketika ditahan di penjara rahasia luar negeri yang dikelola CIA. Setelah para tahanan itu dipindah ke pusat penahanan Guantanamo, sebuah tim FBI, yang tidak mengetahui pernyataan atau interogasi sebelumnya, kembali menanyai para tahanan itu.

Para pengacara pembela berargumen bahwa pernyataan para tahanan kepada FBI itu bisa jadi terpengaruh oleh interogasi sebelumnya. Sebagai bagian dari pembelaan mereka, para pengacara itu telah berupaya supaya kondisi interogasi CIA itu diselidiki. [vm/al]

XS
SM
MD
LG