1
Pada 26 Juli 2014, dari pukul 10:57 a.m. sampai 11:42 a.m. EDT, bulan berpapasan antara Solar Dynamics Observatory (SDO) milik NASA dan matahari, sebuah fenomena yang dinamakan transit lunar. Transit lunar terjadi kira-kira dua kali dalam setahun, menyebabkan gerhana matahari sebagian yang hanya terlihat dari SDO. Gambar-gambar gerhana menunjukkan cakrawala lunar yang tajam, karena bulan tidak punya atmosfer yang bisa mendistorsi cahaya.