Sedikitnya 12 orang tewas dan 10 lainnya hilang setelah dua hari hujan lebat di China Barat daya. Lebih dari 7.000 orang di Kabupaten Mianning di Provinsi Sichuan telah dievakuasi dari rumah mereka, yang terendam akibat banjir bandang.
Banjir yang dipicu hujan lebat itu merusak satu ruas jalan raya dan menyebabkan beberapa mobil terperosok ke sungai.
Kementerian manajemen darurat menyatakan 78 orang telah tewas dan lebih dari 3,6 miliar dolar kerugian ekonomi langsung akibat hujan dan banjir yang dimulai pada awal Juni. [uh/ab]