Tautan-tautan Akses

IMF Peringatkan Dampak Shutdown terhadap Ekonomi


Warga AS melakukan unjuk rasa di kota Boston hari Kamis (17/1), menuntut agar shutdown segera diakhiri.
Warga AS melakukan unjuk rasa di kota Boston hari Kamis (17/1), menuntut agar shutdown segera diakhiri.

Meskipun terlalu dini untuk menghitung kerugian ekonomi akibat penutupan sementara operasi pemerintah Amerika, semakin lama berlangsung, dampak shutdown akan semakin buruk, demikian dikatakan Dana Moneter Internasional (IMF) hari Kamis (17/1).

Shutdown kali ini, yang menyebabkan 800 ribu pekerja federal di seluruh Amerika tidak mendapat gaji, adalah yang terlama dalam sejarah Amerika dan kini dalam minggu keempat.

IMF akan merilis laporan triwulan World Economic Outlook hari Senin, mencakup perkiraan baru pertumbuhan PDB Amerika.

Sebagian ekonom memproyeksikan shutdown akan mengurangi 10 persen PDB Amerika pada triwulan pertama, dan bahkan Gedung Putih mengakui, dampaknya akan lebih buruk daripada yang diperkirakan sebelumnya, menurut laporan. (ka)

XS
SM
MD
LG