Interpol telah mengumumkan penangkapan ke-14 orang oleh pihak berwenang Singapura yang diyakini tergabung dalam kelompok kejahatan terorganisir yang terlibat dalam pengaturan hasil pertandingan olahraga global, termasuk kelompok yang diduga sebagai “dalang.”
Interpol mengatakan ke-12 laki-laki dan dua perempuan ditangkap setelah penggerebekan di Singapura pada Selasa dini hari.
Sekretaris Jenderal Interpol Ronald K. Noble mengatakan, “pemerintah Singapura telah mengambil langkah penting dalam menindak sindikat pengaturan hasil pertandingan internasional dengan menangkap tersangka utama dalam kasus tersebut, termasuk pihak yang diduga sebagai ‘dalang.’''
Sementara itu, pemimpin klasemen Liga Inggris, klub Liverpool tidak akan diperkuat Philippe Coutinho sampai akhir bulan Oktober setelah penyerang Brasil itu mesti menjalani operasi pada bahunya yang cedera.
Coutinho usia 21 tahun terpaksa keluar pertandingan dalam babak kedua selagi Liverpool imbang 2-2 melawan Swansea hari Senin, yang mengakhiri penampilan awal klubnya yang sempurna untuk musim ini.
Liverpool hari Rabu mengatakan “Coutinho kini akan menjalani bedah stabilisasi sendi AC pada bahunya,'' dan diperkirakan akan kembali tampil dalam pertandingan menjelang akhir bulan depan.
Kembalinya Luis Suarez dari sanksi larangan bertanding dalam 10 pertandingan karena menggigit pemain lawan akan mengurangi pukulan bagi Liverpool, karena penyerang dari Uruguay itu sudah bebas untuk bertanding setelah pertandingan di kandang sendiri hari Sabtu melawan klub Southampton.
Interpol mengatakan ke-12 laki-laki dan dua perempuan ditangkap setelah penggerebekan di Singapura pada Selasa dini hari.
Sekretaris Jenderal Interpol Ronald K. Noble mengatakan, “pemerintah Singapura telah mengambil langkah penting dalam menindak sindikat pengaturan hasil pertandingan internasional dengan menangkap tersangka utama dalam kasus tersebut, termasuk pihak yang diduga sebagai ‘dalang.’''
Sementara itu, pemimpin klasemen Liga Inggris, klub Liverpool tidak akan diperkuat Philippe Coutinho sampai akhir bulan Oktober setelah penyerang Brasil itu mesti menjalani operasi pada bahunya yang cedera.
Coutinho usia 21 tahun terpaksa keluar pertandingan dalam babak kedua selagi Liverpool imbang 2-2 melawan Swansea hari Senin, yang mengakhiri penampilan awal klubnya yang sempurna untuk musim ini.
Liverpool hari Rabu mengatakan “Coutinho kini akan menjalani bedah stabilisasi sendi AC pada bahunya,'' dan diperkirakan akan kembali tampil dalam pertandingan menjelang akhir bulan depan.
Kembalinya Luis Suarez dari sanksi larangan bertanding dalam 10 pertandingan karena menggigit pemain lawan akan mengurangi pukulan bagi Liverpool, karena penyerang dari Uruguay itu sudah bebas untuk bertanding setelah pertandingan di kandang sendiri hari Sabtu melawan klub Southampton.