Tautan-tautan Akses

Jaksa Prancis: CEO Aplikasi Telegram Telah Dibebaskan dari Tahanan


Salah satu pendiri Telegram, Pavel Durov, saat berkunjung ke Jakarta, 1 Agustus 2017. (Tatan Syuflana/AP)
Salah satu pendiri Telegram, Pavel Durov, saat berkunjung ke Jakarta, 1 Agustus 2017. (Tatan Syuflana/AP)

Para jaksa Prancis Rabu (28/8) membebaskan CEO Telegram Pavel Durov dari tahanan polisi setelah empat hari diinterogasi atus tuduhan bahwa platform tersebut digunakan untuk aktivitas ilegal.

Durov ditahan pada Sabtu lalu di bandara Le Bourget di luar kota Paris, sebagai bagian dari penyelidikan yudisial yang dimulai bulan lalu yang mencakup 12 dugaan pelanggaran pidana.

“Seorang hakim investigasi telah mengakhiri penahanan Pavel Durov dan akan membawanya ke pengadilan untuk penampilan pertama dan kemungkinan dakwaan,” kata pernyataan dari kantor kejaksaan Paris.

Tuduhan-tuduhan lain yang melibatkan Durov, seorang warga negara Prancis, di antaranya adalah platformnya digunakan untuk materi pelecehan seksual anak dan perdagangan narkoba, penipuan dan bersekongkol dalam transaksi kejahatan terorganisir, dan bahwa Telegram menolak untuk berbagi informasi atau dokumen dengan para penyelidik ketika itu diharuskan berdasarkan hukum.

Penangkapannya di Prancis telah menimbulkan kemarahan di Rusia. Sejumlah pejabat pemerintah Rusia menyebut penangkapan itu bermotif politik dan menjadi bukti standar ganda Barat mengenai kebebasan berbicara. Kecaman itu menimbulkan keheranan di kalangan pengkritik Kremlin karena pada 2018, pihak berwenang Rusia sendiri berupaya memblokir Telegram namun gagal, dan menarik larangan itu pada tahun 2020.

Di Iran, di mana Telegram digunakan luas meskipun resmi dilarang setelah protes selama bertahun-tahun menentang teokrasi Syiah di negara itu, penangkapan Durov di Prancis mendorong pemimpin tertinggi Republik Islam itu untuk berkomentar. Ayatullah Ali Khamenei menanggapi dengan pujian terselubung bagi Prancis karena bersikap “tegas” terhadap mereka yang “melanggar tata kelola” internet.

Gedung Kantor Antipenipuan Nasional (ONAF, Kantor Antipenipuan Nasional) di Ivry-sur-Seine, selatan Paris, tempat Pavel Durov, CEO dan salah satu pendiri aplikasi perpesanan Telegram ditahan, 26 Agustus 2024. (STEPHANE DE SAKUTIN/AFP)
Gedung Kantor Antipenipuan Nasional (ONAF, Kantor Antipenipuan Nasional) di Ivry-sur-Seine, selatan Paris, tempat Pavel Durov, CEO dan salah satu pendiri aplikasi perpesanan Telegram ditahan, 26 Agustus 2024. (STEPHANE DE SAKUTIN/AFP)

Presiden Prancis Emmanuel Macron hari Senin mengatakan penangkapan Durov bukan suatu langkah politis tetapi merupakan bagian dari investigasi independen.

Macron menulis di X bahwa negaranya “sangat berkomitmen” terhadap kebebasan berekspresi tetapi “kebebasan itu ditegakkan di dalam kerangka hukum, baik di media sosial maupun di kehidupan nyata, untuk melindungi warga negara dan menghormati hak-hak fundamental mereka.”

Dalam pernyataan yang diunggah di platformnya setelah penangkapan Durov, Telegram mengatakan mereka mematuhi hukum Uni Eropa, dan self-control-nya sesuai “standar industri dan terus ditingkatkan.”

“Tidak masuk akal untuk mengklaim bahwa suatu platform atau pemiliknya bertanggung jawab atas penyalahgunaan platform itu,” kata Telegram. “Hampir satu miliar pengguna secara global menggunakan Telegram sebagai sarana komunikasi dan sebagai sumber informasi penting. Kami menunggu penyelesaian segera situasi ini. Telegram bersama Anda semua.”

Durov adalah warga negara Rusia, Prancis, Uni Emirat Arab dan negara St. Kitts and Nevis di Karibia.

Para pendukung partai "Rakyat Baru", memajang pesawat kertas di luar Kedutaan Besar Prancis di pusat kota Moskow, untuk mendukung Pavel Durov, pendiri dan CEO aplikasi pesan Telegram, yang ditahan, 25 Agustus 2024. (Handout / Akun Telegram milik Andrei DAVANKOV / AFP)
Para pendukung partai "Rakyat Baru", memajang pesawat kertas di luar Kedutaan Besar Prancis di pusat kota Moskow, untuk mendukung Pavel Durov, pendiri dan CEO aplikasi pesan Telegram, yang ditahan, 25 Agustus 2024. (Handout / Akun Telegram milik Andrei DAVANKOV / AFP)

Kementerian Luar Negeri Uni Emirat Arab mengatakan hari Selasa bahwa pihaknya “mengikuti dengan cermat kasus itu” dan telah meminta Prancis agar memberi Durov “semua layanan konsuler yang diperlukan dalam kondisi mendesak.”

Juru bicara Kremlin Dmitry Peskov mengatakan ia berharap Durov “memiliki semua peluang untuk pembelaan hukumnya” dan menambahkan bahwa Moskow “siap memberi semua bantuan dan dukungan yang diperlukan” untuk CEO Telegram sebagai warga negara Rusia.

“Tetapi situasinya menjadi rumit karena fakta bahwa ia juga warga negara Prancis,” kata Peskov.

Telegram, yang mengatakan memiliki hampir satu miliar pengguna di seluruh dunia, didirikan oleh Durov dan saudaranya setelah ia sendiri menghadapi tekanan dari otoritas Rusia.

Pada tahun 2013, ia menjual sahamnya di VKontakte, situs jejaring sosial Rusia yang populer yang ia luncurkan pada tahun 2005.

Perusahaan itu mendapat tekanan selama penindakan keras pemerintah Rusia setelah protes prodemokrasi besar-besaran yang mengguncang Moskow pada akhir 2011 dan 2013. [uh/ab]

Forum

Recommended

XS
SM
MD
LG