Tautan-tautan Akses

Jamaika Luncurkan Inisiatif Baru untuk Kendalikan Penyebaran Virus Corona


PM Jamaika Andrew Holness. (Foto: dok).
PM Jamaika Andrew Holness. (Foto: dok).

PM Jamaika Andrew Holness mengumumkan langkah-langkah baru yang bertujuan untuk mencegah penyebaran virus corona di negara kepulauan itu.

Dalam pidato pelantikan untuk masa jabatan kedua sebagai perdana menteri, Senin (7/9), Holness mengumumkan larangan keluar rumah mulai pukul 8 malam hingga 5 pagi pada tanggal 8 September hingga 23 September. Ia mengatakan, Jamaika juga mengurangi jumlah orang berkumpul yang diizinkan dari 20 menjadi 15.

Warga berusia 70 tahun ke atas hanya diperbolehkan keluar rumah satu kali sehari untuk keperluan penting saja.

Pemerintah akan tetap mengizinkan kelompok-kelompok agama melakukan ibadah asalkan tetap mengikuti protokol. Acara pemakaman masih tidak diperbolehkan dan penguburan hanya boleh dihadiri maksimal 15 orang, termasuk pelayat.

Pemerintahan PM Holness juga menyerukan pemilik usaha agar mengizinkan karyawannya bekerja dari rumah, jika hal itu memungkinkan. [lj/uh]

XS
SM
MD
LG