Tautan-tautan Akses

Johnson: Inggris akan Setop Perundingan Brexit Bila Tak Ada Perjanjian


Delegasi Uni Eropa dan Inggris merundingkan Brexit di markas Uni Eropa di Brussels, Belgium, 29 Juni 2020.
Delegasi Uni Eropa dan Inggris merundingkan Brexit di markas Uni Eropa di Brussels, Belgium, 29 Juni 2020.

Perdana Menteri Inggris Boris Johnson meningkatkan peringatan menjelang perundingan dagang pasca Brexit putaran penting dengan Uni Eropa.

Dia mengatakan Inggris siap untuk mundur dan berkeras bahwa keluar tanpa perjanjian merupakan “pilihan baik bagi Inggris.”

Dengan buntunya perundingan, Johnson mengatakan perjanjian hanya mungkin dicapai apabila juru runding Uni Eropa siap untuk “mempertimbangkan lagi posisi sekarang ini.”

Sebaliknya Uni Eropa menuduh Inggris gagal menjalani perundingan dengan serius.

Para juru runding Uni Eropa dan Inggris akan bertemu di London pada Selasa (8/9) untuk perundingan putaran ke-8 sejak Inggris keluar dari blok 27 negara itu pada 31 Januari.

Kedua pihak sedang mengupayakan perjanjian mengenai perdagangan, keamanan dan isu-isu lain. [vm/pp]

Recommended

XS
SM
MD
LG