Tautan-tautan Akses

Kapten Kapal Penyelamat Migran di Italia, Mulai Diadili


Kapal pencari dan penyelamat migran "Sea-Watch 3 " di pelabuhan Catania, Italia, 31 Januari 2019. (Foto: dok).
Kapal pencari dan penyelamat migran "Sea-Watch 3 " di pelabuhan Catania, Italia, 31 Januari 2019. (Foto: dok).

Kapten kapal penyelamat migran akan muncul di pengadilan pada hari Senin untuk menghadapi tuduhan dengan sengaja menabrak perahu polisi saat memasuki pelabuhan Lampedusa, Italia dengan 40 migran yang diselamatkan di Laut Tengah.

Kapten Sea-Watch 3, Carola Rackete, ditangkap setelah terjadi kebuntuan dua minggu di laut. Ia terancam hukuman 10 tahun penjara jika terbukti bersalah.

Kapalnya, yang dilarang berlabuh oleh pihak berwenang Italia, menabrak perahu polisi ketika memasuki pelabuhan pada hari Sabtu (29/6).

Kapten asal Jerman berusia 31 tahun tersebut dituduh dengan sengaja menyebabkan perahu motor dan keselamatan penumpangnya dalam bahaya.

Ia menghadapi tuduhan bersekongkol membantu imigrasi ilegal dan memaksa masuk ke pelabuhan dengan menerobos penjagaan polisi.

Kejahatan itu dapat terancam hukuman hingga 10 tahun penjara.

Laporan media Italia mengatakan dia kemungkinan akan dibebaskan. [lt/ab]

Recommended

XS
SM
MD
LG