Tautan-tautan Akses

Kerusuhan Landa Penjara Kabanjahe, Sumut


Asap mengepul dari penjara di Kabanjahe, Sumatera Utara, Indonesia, Rabu, 12 Februari 2020. (Foto: AP)
Asap mengepul dari penjara di Kabanjahe, Sumatera Utara, Indonesia, Rabu, 12 Februari 2020. (Foto: AP)

Sejumlah tahanan yang marah melakukan aksi pembakaran di sebuah penjara padat penghuni di Sumatera Utara, Rabu (12/2). Ratusan polisi dan tentara dikerahkan untuk mengontrol pejara Kabanjahe yang dirancang untuk menampung 193 tahanan namun dihuni lebih dari 400 orang.

Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kemenkumham, Sri Puguh Budi Utami mengatakan penyebab kerusuhan sedang diselidiki. Penyelidikan pendahuluan menunjukkan, kerusuhan itu dimulai setelah sejumlah tahanan memprotes perlakuan sipir penjara terhadap empat tahanan yang ditempatkan di ruang isolasi setelah tertangkap membawa narkoba ke sel mereka.

Sejumlah tahanan lain, yang umumnya ditahan karena pelanggaran terkait narkoba, bergabung dalam aksi protes itu, sehingga kemudian aksi protes itu berubah menjadi aksi kekerasan. Menurut Sri, tidak ada korban tewas dilaporkan dalam insiden itu. Penjara Kabanjahe sendiri hanya dijaga oleh delapan petugas.

Petugas polisi dan tentara mengawasi narapidana yang dievakuasi dari Penjara Kabanjahe di Kabanjahe, Sumatra Utara, Rabu, 12 Februari 2020.
Petugas polisi dan tentara mengawasi narapidana yang dievakuasi dari Penjara Kabanjahe di Kabanjahe, Sumatra Utara, Rabu, 12 Februari 2020.

Video yang ditayangkan televisi setempat menunjukkan, sejumlah tahanan terlihat berada di lapangan terbuka dan dijaga ketat oleh tentara, sementara polisi menggiring para tahanan lainnya dari dalam sel-sel mereka. Asap hitam mengepul dari bangunan penjara itu, sementara peralatan kantor dan dokumen yang terbakar terlihat berserakan di sana-sini.

Kapolres Tanah Karo AKPB Benny Hutajulu mengatakan, delapan truk pemadam kebakaran dioperasikan untuk mengatasi amukan api, dan sekitar 500 polisi dan tentara dikerahkan di sekitar penjara untuk mencegah para tahanan kabur. [ab/uh]

Recommended

XS
SM
MD
LG