Tautan-tautan Akses

Komite di DPR AS Siap Voting Terkait Pemakzulan Presiden


Komite Peraturan DPR AS dijadwalkan bersidang hari Selasa (17/12) untuk membahas langkah-langkah selanjutnya yang harus diambil dalam proses pemakzulan Presiden. (Foto: ilustrasi)
Komite Peraturan DPR AS dijadwalkan bersidang hari Selasa (17/12) untuk membahas langkah-langkah selanjutnya yang harus diambil dalam proses pemakzulan Presiden. (Foto: ilustrasi)

Komite Peraturan DPR AS dijadwalkan bersidang hari Selasa (17/12) untuk mengajukan proses yang akan diikuti DPR sewaktu mempertimbangkan pasal-pasal pemakzulan terhadap Presiden Donald Trump.

Langkah prosedural itu akan menyiapkan apa yang diperkirakan luas sebagai pemungutan suara yang hasilnya akan sesuai dengan kekuatan partai pada hari Rabu (18/12), di mana Demokrat yang mayoritas akan menyetujui pemakzulan Trump meskipun ada keberatan dari para legislator dari partai Republik yang mendukung Trump.

Sementara proses itu semakin mendekati pemungutan suara di DPR, Trump hari Senin berselisih dengan fraksi Demokrat di DPR yang menuduhnya melakukan “beberapa kejahatan federal” dengan menyalahgunakan jabatan kepresidenannya.

The Impeachment Hoax adalah pekerjaan penipu terbesar dalam sejarah politik Amerika!” cuit Trump di Twitter. “Media Berita Palsu, dan mitra mereka, Partai Demokrat, bekerja lembur untuk membuat hidup Partai Republik yang bersatu, dan semua yang diperjuangkannya, sesulit mungkin!.”

Trump, presiden ke-45 AS, akan menjadi pemimpin ketiga Amerika yang akan dimakzulkan dalam 243 tahun sejarah negara ini, meskipun pernyataan bersalah oleh Senat yang dikuasai fraksi Republik dalam sidang bulan depan dan pemecatan dari jabatannya tetap sangat tidak mungkin. Pemimpin fraksi mayoritas di Senat Mitch McConnel mengatakan kepada Fox News pekan lalu bahwa “peluangnya nol” bagi presiden untuk dicopot dari jabatannya. [uh/ab]

XS
SM
MD
LG